Mengenal Fungsi Tanggal Pada Microsoft Office Excel 2010

Fungsi MONTH

Apa fungsi MONTH pada microsoft office excel 2010?

Fungsi MONTH pada microsoft office excel 2010 adalah untuk mengambil data bulan 1 hingga 12, dari data tanggal.

Bentuk penulisannya adalah sebagai berikut:

=MONTH(serial_number)

serial_number adalah nomor seri yang berasal dari data tanggal atau fungsi tanggal.

Contoh:

  • Penulisan secara langsung di dalam sel tersebut:
    =MONTH("23/12/2009") maka hasilnya adalah 12
  • Mengambil parameter dari sel lain:
    =MONTH(B2), dimana B2 adalah sel data tanggal akan diambil, misal dalam B2 itu data tanggalnya 13/01/2001. Maka hasilnya adalah 1.

Semoga Bermanfaat..

Dictionary Plus+ ©2022