Mengenal Fungsi Matematika Dan Trigonometri Pada Microsoft Office Excel 2010

Fungsi SUMIF

Apa fungsi SUMIF pada microsoft office excel 2010?

Fungsi ini digunakan untuk mencari jumlah data dalam beberapa sel dengan kriteria tertentu.

Penulisan fungsi SUMIF adalah seperti berikut:

=SUMIF(range;criteria;[sum_range])

Penjelasan:

  • range
    Adalah data dalam sel tertentu yang akan diperiksa dengan criteria tertentu. Sel dalam setiap range harus angka atau nama, array atau referensi alamat sel yang berisi angka. Bagian sel yang berisi teks atau kosong akan diabaikan.
  • criteria
    Adalah kriteria atau persyaratan dalam bentuk angka, referensi sel, ekspresi atau teks yang menggambarkan sel yang akan ditambahkan.
    Tanda tanya (?) untuk mencocokkan karakter tunggal apapun.
    Tanda (*) agar cocok untuk karakter apapun.
    Jika kita menemukan tanda tanya atau tanda bintang, ketikkan tilde (~) sebelum karakter.
    Contoh ekspresi: 45 5? "34" ">6" *~? TODAY() atau "Truck*".
  • sum_range
    Adalah beberapa sel yang akan dijumlahkan sesuai dengan kriteria. Jika sum_range kosong, maka excel akan menjumlahkan range saja, dengan kriteria yang ditulis dalam criteria. sum_range ini bersifat opsional, atau dapat tidak dicantumkan. sum_range harus berukuran dan berbentuk sama dengan range. Jika tidak dapat terjadi error.

Contoh:

Nilai dalam sel A1 adalah 100, Nilai dalam sel A2 adalah 200, Nilai dalam sel A3 adalah 300, Nilai dalam sel A4 adalah 400.

Nilai dalam sel B1 adalah 5, Nilai dalam sel B2 adalah 10, Nilai dalam sel B3 adalah 15, Nilai dalam sel B4 adalah 20.

Dari nilai sel di atas apabila kita tuliskan fungsi SUMIF:

  • =SUMIF(A1:A4;">160";B1:B4) (menyertakan sum_range).
    Apabila kita tekan enter maka hasilnya adalah 45.
    Penjelasan pada contoh ini adalah menjumlahkan sel B1:B4 dengan kriteria nilai dari sel A1:A4 lebih besar dari 160. Karena nilai sel A1 adalah 100 (kurang dari 160), dan sejajar dengan sel B1 maka sel B1 tidak disertakan dalam, penjumlahan, maka hasil yang diperoleh adalah 45.

  • =SUMIF(A1:A4;">75") (tanpa sum_range).
    Apabila kita tekan enter maka hasilnya adalah 1000.
    Penjelasan pada contoh ini adalah menjumlahkan sel A1:A4 dengan kriteria nilai sel A1:A4 lebih besar dari 75, maka hasil yang diperoleh adalah 1000.

Semoga Bermanfaat..

Dictionary Plus+ ©2022